Study Komparasi Penyelenggaran Bantuan Hukum dan Pengelolaan JDIH di Kabupaten Magelang
Ungaran, 23 Juli 2024 – Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Semarang melaksanakan study komparasi ke Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Magelang. Rombongan Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Semarang terdiri dari 3 (tiga) Penyuluh Hukum, 1 (satu) Perancang Peraturan Perundang-Undangan, 2 (dua) Analis Hukum dan 1 (satu) Pranata Komputer disambut oleh Kepala Bagian Hukum Kabupaten Magelang, Ratna Yulianty, S.H., M.H., beserta staf di Ruang Perpustakaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH).
Study komparasi ini dalam rangka dalam meningkatkan pengetahuan dan pemahaman terkait dengan Penyelenggaraan Bantuan Hukum baik secara litigasi maupun non litigasi dan Pengelolaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH). Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat berbagi ilmu maupun pengalaman terkait pelaksanaan bantuan hukum yang ada di Kabupaten Magelang maupun terkait pengelolaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH).